Witiarso Utomo Serahkan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati Jepara ke Partai Demokrat

Author:

JEPARA, Lingkarjateng.id Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Jepara menerima formulir pendaftaran bakal calon Bupati Jepara, Witiarso Utomo, pada Sabtu, 27 April 2024.

Saat mengembalikan formulir tersebut, Witiarso Utomo menyampaikan bahwa dalam membangun Jepara tidak bisa sendiri, maka pihaknya akan membangun koalisi besar dengan mengajak berbagai kalangan elemen partai politik.

“Selain Partai Demokrat, kami sudah mengajak untuk berkoalisi bersama dengan partai lainnya,” kata Mas Wiwit, sapaan akrab Witiarso Utomo.

Sementara itu Ketua DPC Partai Demokrat Jepara M Latifun menyampaikan bahwa secara umum semua kandidat yang masuk dalam penjaringan Partai Demoktrat memiliki hak yang sama. Namun, ia akan mempertimbangkan integritas dari sosok calon bupati waupun wakil bupati sebagai penilaian tersediri.

“Bagaimana internal bakal calon bupati/wakil bupati dalam menjalin komunikasi dengan beberapa partai lain menjadi pertimbangan untuk mendapatkan rekomendasi dari DPP (Dewan Pimpinan Pusat) nantinya,” kata Latifun.

Latifun menyebutkan saat ini sudah ada 4 bakal calon bupati dan wakil bupati yang sudah menyerahkan formulir pendaftaran kepada DPC Partai Demokrat Jepara. Keempat kandidat tersebut adalah Farizal Adip sebagai calon bupati, Ibnu Hajar dan Edy Khumaedi sebagai calon wakil bupati.

“Kami hanya mengekspos yang sudah mengembalikan dokumen ke Partai Demokrat, sebagai bentuk keseriusan,” sambungnya.

Latifun menyampaikan sampai saat ini belum ada kandidat dari internal partai dalam penjaringan calon bupati dan wakil bupati Jepara. Ia mengaku saat ini hanya fokus untuk menjaring putra putri terbaik Jepara terlebih dahulu. (Lingkar Network | Muhammad Aminudin – Lingkarjateng.id)