JEPARA, Lingkarjateng.id – Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Jepara Arizal Wahyu Hidayat menepis isu bahwa Partai Gerindra telah memberikan dukungan kepada salah satu bakal calon Bupati Jepara.
Pihaknya menegaskan bahwa Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Gerindra masih menunggu arahan dari Ketua DPD Partai Gerindra Sudaryono.
“Kami masih menunggu intruksi dari ketua DPD Partai Gerindra Sudaryono, jadi tidak benar kami telah memberikan dukungan sudah menerima pendaftaran bakal calon Bupati untuk Pilkada 2024,” ujarnya, Rabu 1 Mei 2024.
Meskipun sejumlah partai politik (Parpol) di Kabupaten Jepara tengah membuka penjaringan Balon Bupati untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, pihaknya mengaku tidak ingin terburu-buru.
“Kami tidak mau terburu-buru dalam melakukan penjaringan balon Bupati untuk pilkada 2024 mendatang,” terang Rizal sapaan karib Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Jepara.
Ia menjelaskan bahwa pada tanggal 28 april 2024, DPC Partai Gerindra Jepara telah membentuk tim Desk Pilkada dengan Ketua Purwanto dan Khoirul Anam sebagai Sekretaris.
“Terkait apa yang banyak ditanyakan masyarakat kapan Gerindra akan membuka penjaringan itu nanti menunggu perintah dari DPD Gerindra Jawa Tengah setelah di SK-kan Oleh DPD,” sambung Rizal.
Lebih lanjut pihaknya menekankan akan mengusung bakal calon Bupati (Bacabup) yang memiliki visi yang sama terhadap Partai Gerindra, dan tentunya memiliki keinginan untuk memajukan Kabupaten Jepara.
“Kami menjaring bakal calon Bupati bukan Wakil Bupati, harapannya linear dengan bakal calon Gubernur dari Partai Gerindra Sudaryono yang maju dalam pilgub Jawa Tengah nanti,” tandas Rizal. (Lingkar Network | Lingkarjateng.id)