Caleg DPRD Jepara Prabu Serahkan Bantuan Kambing di Desa Tanjung

Author:

JEPARA, Lingkarjateng.id – Calon legislator (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jepara dari Partai NasDem, Muhammad Ramadhan Adinda Prabu, memberikan bantuan delapan ekor kambing kepada Kelompok Usaha Bersama (Kube) Sumber Makmur Desa Tanjung, Kecamatan Pakis Aji, Kabupaten Jepara, Sabtu, 13 Januari 2024.

Caleg DPRD Jepara Prabu mengatakan, penyerahan bantuan ini merupakan wujud komitmennya untuk terus hadir dan peduli terhadap masyarakat agar perekonomiannya terus meningkat dan lebih sejahtera.

Maka dari itu, Prabu meminta kepada Kube Sumber Makmur agar dapat memanfaatkan semaksimal mungkin bantuan tersebut.

“Peliharalah ternak yang telah kami berikan ini dengan baik, sehingga ke depannya dapat berhasil dan terus dikembangkan. Selanjutnya saya ingatkan juga agar dalam budidaya ternak mohon memperhatikan kawasan lingkungan yang bersih dan sehat,” terangnya.

Bantuan kambing tersebut, kata Prabu, diharapkan bisa menunjang perekonomian masyarakat kecil. Menurutnya, beternak kambing itu mudah dalam pemeliharaan apalagi banyak sekali pakan ternak di daerah tersebut.

“Semoga dapat memberi efek dan pemberdayaan ekonomi masyarakat. Syaratnya ini harus dikembangkan, bukan untuk dijual. Jadi nanti yang boleh dijual itu peranakannya,” pesannya. (Lingkar Network | Tomi Budianto – Koran Lingkar)